Asal-Usul Kopi Luwak Asli Indonesia

Dari beberapa sumber yang saya dapatkan memalui artikel di Internet. Baca-baca dari sana asal usul kopi luwak asli memiliki hubungan dengan sejarah taman kopi di Indonesia itu sendiri. Pada saat itu Belanda membuka kebun kopi yang berarea di Hindia Belanda pada umumnya di bagian Pulau Jawa dan Sumatera. Berbagai macam bibit kopi di tanam di sana, dan salah satunya adalah Arabika.

Berikutnya adalah bagaimana kopi Luwak itu sendiri ditemukan? Ketika jaman penjajahan dahulu Belanda membuat suatu peraturan yang dimana pekerja tidak boleh untuk mengambil dan memakan kopi yang berada pada kebun tersebut. Dengan berbagi alasan bahwa biji kopi hanyalah dapat diminum oleh para oran-orang belanda itu sendiri. oleh sebab itulah penduduk Indonesia yang menjadi karyawan di kebun kopi itu memiliki rasa penasaran yang sangat tinggi untuk mencicipi kopi itu. Saking kepinginnya para pekerja di Kebun kopi merasakan rasa kopi kebetulan suatu saat ia menemukan biji kopi yang berada di tanah bercampur dengan kotoran luwak / tai luwak. Dikarenakan dengan adanya peraturan bahwa semua pekerja di sana tidak boleh memetik kopi yang ada, maka terpaksa ia mengambil biji kopi yang telah jatuh ketanah disertai tai luwak tersebut. Mungkin sampai sini cerita asal usul kopi luwak telah dapat ditebak oleh para pembaca sekalian.

Ia adalah penjaga perkeunan tersebut, dengan cekatan ia mengambil lalu membersihkan biji kopi luwak itu. Kemudian disangrai, ditumbuk dan disedu untuk dinikmati sendiri. Nah inilah awal mula ditemukannya kopi luwak asli Indonesia. Dalam beberapa waktu akhirnya belanda mengetahui adanya kopi yang berbeda diarea perkebunannya, saat itu belanda mencium aroma khas kopi yang sangat nikmat dan berbeda dengan kopi biasanya. setelah beberapa lama waktu bejalan ditemukanlah kopi luwak temuan dari penjaga kebun itu oleh Belanda. Dengan ciri aromatik yang sangat istimewa dan rasa yang sangat menggigit halus dilidah maka kopi luwak tersebut menjadi kopi kegemaran oleh orang-orang belanda dari sejak itu.

Rasa yang nikmat dan proses pembuatan dari awal yang sangat berbeda dan tidak lazim dibandingkan kopi biasa, maka kopi luwak menjadi kopi yang memiliki mutu nomer satu begitu pula harganya menjadi yang malah nomer satu. memang harga yang mahal tersebut sudah terjadi sejak jaman belanda menjajah Indonesia.

Hewan luwak adalah hewan yang memiliki rasa dan kelas yang tinggi, ibarat manusia ia tidak mau makan di sembarang tempat namun musti memilih makanan yang steril bersih dan tentunya baik untuk dikonsimsi. Nah itulah keistimewaan dari luwak. Dari keistimewaat tersebut maka setiam biji kopi yang dimakan oleh luwak juga sangat menjadi istimewa, karena dipilih dan diseleksi yang terbaik dari yang baik oleh ahlinya langsung yaitu LUWAK. Luwak memeiliki pencimuman yang sangat peka, dari sinilah kopi pilihan luwak memiliki tingkat kematangan yang pas tidak kurang-tidak lebih. tingkat kematangn kopi yang masih berada dipohon memang jarang dan itu sangat sulit dicari oleh manusia, maka dari itu beruntunglah kebun kop yang memiliki luwak untuk iktut membantu mencari biji kopi berkualitas baik.

Pertanyaan kedua, mengapa biji kopi yang keluar dari anus luwak bisa utuh tanpa tercerna? Ini karena luwak memiliki sistem pencernaan yang sederhana, sehingga makanan yang keras seperti biji kopi tidak akan tercerna. Sisi hebat lainnya lagi, biji kopi yang masih berada di dalam perut hewan luwak sebelum keluar bersama kotorannya telah difermentasikan secara alami di dalam sistem pencernaan luwak. Alhasil aroma dan rasa kopi luwak memang terasa spesial dan sempurna di kalangan para penggemar dan penikmat kopi di seluruh dunia.

Kita harus berbangga menjadi bangsa Indonesia yang juga menjadi salah satu penghasil kopi Luwak terbesar di seluruh dunia. Begitu banyak tempat di negara kita yang menghasilkan kopi luwak, seperti Gayo (Aceh), Sidikalang, Desa Janji Maria kecamatan Barumun Tengah, dan kabupaten Padang. Begitu juga di kota Pagaralam, kota Bumi Lampung, Jawa Barat dan sungguh masih banyak lagi. Indonesia kaya bukan? Kopi Luwak merupakan warisan nenek moyang yang mendunia, sayang sekali bila kita tidak pernah merasakan kenikmatannya.

Penikmat kopi yang tersebar di seluruh dunia pasti tahu membedakan letak kenikmatan di antara berapapun gelas seduhan kopi yang tersedia. Namanya Kopi Luwak. Biji kopi yang dihasilkan dari hewan musang inilah yang membuat cita rasanya berkualitas. Untuk lebih lengkapnya lagi, saya mencoba mengajak Anda untuk mengetahui sejarah sampai bangsa kita ini mengenal kopi luwak dan bagaimana prosesnya sampai biji kopi yang keluar dari lubang kotoran musang ini mendapat pengakuan dunia sebagai kopi ternikmat.

0 Response to "Asal-Usul Kopi Luwak Asli Indonesia"

Posting Komentar

Entri Populer